Contoh Surat Resign Kerja (Pengunduran Diri) bahasa Inggris dan Cara Membuatnya

Contoh surat resign kerja bahasa Inggris - Seperti yang sudah dijelaskan dalam artikel-artikel sebelumnya tentang surat bahasa Inggris. Surat dalam bahasa Inggris terbagi menjadi dua, surat resmi dan tidak resmi (pribadi). Surat resmi bersifat formal dan umum digunakan pada dunia kerja dan pemerintahan. Sedang surat tidak resmi bersifat pribadi yang ditulis untuk menanyakan kabar sahabat atau orang terdekat kita.

Contoh Surat Resign Kerja (Pengunduran Diri) bahasa Inggris

Dalam artikel ini, saya akan menjelaskan contoh surat resign kerja bahasa Inggris yang baik. Selain itu, saya juga akan memberikan contoh format surat pengunduran diri dan cara membuatnya. Dalam penulisan surat resign kerja bahasa Inggris pada dasarnya sama seperti menulis surat lamaran kerja. Kita harus menggunakan bahasa Inggris formal, yang baik dan benar. Berikut ini adalah hal-hal penting yang harus diketahui ketika kita ingin mengajukan surat pengunduran diri.

1. Tulislah surat resign bahasa Inggris yang baik dan benar.
2. Ada baiknya kita memberikan ucapan terimakasih, rasa bangga, dan pujian untuk perusahaan dan rekan kerja kita, serta mendoakan yang terbaik untuk kesuksesan perusahaan.
3. Ada baiknya kita tetap merahasiakan alasan mengapa kita mengundurkan diri dari perusahaan secara detail.
4. Jangan mengajukan surat resign secara mendadak. Alangkah baiknya apabila kita memberitahukan niat mengundurkan diri kita satu bulan sebelum resmi resign. Sehingga perusahaan mempunyai waktu untuk mencari pengganti kita. Biasanya perusahaan meminta kita untuk merekomendasikan seseorang yang dinilai layak untuk menggantikan posisi kita.
5. Apabila tidak memberatkan, tidak ada salahnya apabila kita memberikan cinderamata untuk meninggalkan kesan yang baik di perusahaan. Sehingga, apabila suatu saat nanti kita ingin kembali bekerja disana, kita akan diterima dengan senang hati.

Nah itulah beberapa hal yang harus kita perhatikan sebelum mengajukan surat resign.

Contoh Surat Resign Kerja (Pengunduran Diri) bahasa Inggris 


Bandar Lampung, February 7, 2015
Grand Manager of Ganesha Operation
At Pandjaitan street number 138 Bandar Lampung
Subject: Resignation letter

Dear Sir or Madam,

Along with this letter, I would like to inform my resignation from Ganesha Operation (GO) as a freelance English teacher starting from the 1st of February 2015.


I would like to express my gratitude for the opportunity given to me to keep learning at Ganesha Operation as a freelance English teacher. I apologize to all employees and all levels of management Ganesha Operation if there is a mistake I have done during the work.
I hope, Ganesha Operation will be more successful in the future. If Ganesha Operation still need my energy on the transition period, I will be happy to help

Your faithfully,


Ikhwan Mukhlisi


Artinya..

Bandar Lampung, 7 Februari 2015
Kepada Yth:
Pimpinan GO Lampung
Di tempat

Dengan hormat,

Bersama surat ini saya, Ikhwan Mukhlisi bermaksud mengundurkan diri dari Ganesha Operation (GO) sebagai tenaga pengajar freelance bahasa Inggris terhitung mulai tanggal 1 Ferbruari 2015.

Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya untuk terus belajar di Ganesha Operation sebagai tenaga pengajar freelance. Dengan ini pula saya meminta maaf kepada seluruh karyawan dan segenap jajaran manajemen Ganesha Operation apabila terdapat kesalahan yang telah saya lakukan selama bekerja.

Saya berharap, Ganesha Operation terus menjadi bimbingan belajar terdepan dan berkembang lebih baik.


Hormat saya,


Ikhwan Mukhlisi

Demikianlah contoh surat resign kerja bahasa Inggris yang baik dan benar. Semoga bermanfaat. Terimakasih.
Contoh Surat Resign Kerja (Pengunduran Diri) bahasa Inggris dan Cara Membuatnya | Unknown | 5

0 comments:

Post a Comment